Selasa, 07 Juli 2020

Tugas Pengantar Komputasi Modern: Penerapan Komputer Kuantum di Berbagai Bidang


Penggunaan teknologi komputer kuantum dalam bisnis saat ini terbilang masih belum familiar ditelinga masyrakat secara umum. Namun oleh penggiat teknologi dalam berbagai bidang teknologi ini sudah banyak diimplementasikan dalam berbagai bidang khsusnya industri. Berikut beberapa contoh penerapan teknologi komputer kuantum dari berbagai bidang :

1. Layanan keuangan

Komputasi kuantum dapat diterapkan dalam bidang layanan keuangan karena daya pemrosesan dan kecepatannya yang meningkat. Perusahaan layanan keuangan akan dapat keuntungan jika semakin cepat memproses transaksi atau membuat keputusan. Keuntungan lain adalah perusahaan akan lebih mengoptimalkan portofolio investasi mereka, dan memutuskan investasi mana yang harus dilakukan perusahaan untuk mencapai tujuan mereka.

Pada bulan Desember 2017, JP Morgan Chase dan Barclays mengumumkan kemitraan baru dengan IBM yang akan melihat mereka bereksperimen dalam komputasi kuantum untuk tugas-tugas seperti analisis risiko dan penentuan harga aset di sektor keuangan.

2. Logistik

Komputasi kuantum dapat diterapkan dalam bidang logistik yang menjadi jawaban untuk masalah traveling salesman. Pekerjaan itu menjadi sulit karena banyak kota yang dikunjungi, dan semakin besar pula jarak yang perlu dijangkau. Selain itu mereka membutuhkan daftar kota yang harus dikunjungi dan mencari rute terbaik.

Perusahaan logistik harus menemukan rute optimal melintasi sistem yang sangat kompleks karena dibutuhkan waktu pengiriman yang minim dan jarak serta keuntungan yang maksimal. Karena melibatkan berbagai variabel seperti peristiwa tak terduga seperti kondisi cuaca, penundaan, dan kesalahan manusia. Pada 2017,Volkswagen menjadi otomotif pertama yang menguji komputasi kuantum, ketika mereka berkolaborasi dengan D-Wave Systems tentang optimalisasi arus lalu lintas.

3. Farmasi

Komputasi kuantum dapat diterapkan dalam bidang farmasi yang digunakan untuk menemukan dan meneliti obat baru.  Dalam menggunakan metode tradisional untuk menemukan dan meneliti obat-obatan baru membutuhkan waktu bertahun-tahun. Tapi, komputer kuantum dapat menjalankan analisis pada molekul yang lebih besar daripada yang bisa ditangani oleh komputer klasik/tradisional dan memberikan lebih banyak informasi tentang molekul yang diperiksa.

Perusahaan bioteknologi AS, Biogen, bekerja sama dengan 1QBit, sebuah perusahaan perangkat lunak kuantum, dan Lab Accenture, Biogen menggunakan komputasi kuantum untuk membandingkan dan menganalisis molekul.

4. Keamanan

Komputasi kuantum dapat diterapkan dalam bidang keamanan karena memiliki kemampuan untuk memecahkan banyak metode enkripsi. Quantum Key Distribution (QKD) adalah teknik baru untuk mengirim informasi sensitif yang menggunakan sinyal cahaya untuk mendeteksi penyusup dalam sistem.

ID Quantique yang berbasis di Swiss didirikan pada tahun 2001, menyediakan enkripsi jaringan tingkat kuantum untuk industri dan pemerintah di seluruh dunia. UK Quantum Communications Hub, sebuah kerjasama universitas, perusahaan swasta, dan badan sektor publik di Inggris, bertujuan untuk menciptakan jaringan kuantum untuk transmisi data dan transaksi yang aman. Pada bulan Januari tahun ini, Peneliti Cina dan Austria mencapai konferensi video yang dijamin kuantum melalui satelit.

5. Machine Learning

Komputasi kuantum dapat diterapkan dalam bidang Machine Learning yang digunakan untuk mempercepat proses training sebuah neural networks yang bekerja dengan dataset yang besar. Aktivitas seperti itu sangat sulit dilakukan oleh komputer tradisional, namun bagi komputer kuantum adalah pekerjaan yang sangat ringan.

QxBranch, startup komputasi kuantum baru-baru ini menggunakan perangkat keras D-Wave untuk mensimulasikan hasil pemilihan Presiden AS 2016. Di mana model tradisional pada saat pemilihan memprediksi kemenangan meyakinkan untuk Hillary Clinton, kemampuan kuantum QxBranch mencapai pemahaman yang lebih baik tentang data polling, dan memberikan Trump kemungkinan kemenangan yang lebih tinggi. Aplikasi ini di dunia nyata seperti penciptaan kecerdasan buatan yang mampu membuat keputusan yang kompleks dan analisis prediksi.



Minggu, 10 Mei 2020

Tugas Pengantar Komputasi Modern: Komputasi Kuantum


Assalamulaikum. Pada kesempatan kali ini saya ingin membahas mengenai komputasi kuantum.

Pengertian Komputasi kuantum

Merupakan alat hitung yang menggunakan mekanika kuantum seperti superposisi dan keterkaitan, yang digunakan untuk pengoperasian data. Perhitungan jumlah data pada komputasi klasik dihitung dengan bit, sedangkan perhitungan jumlah data pada komputer kuantum dilakukan dengan qubit. Prinsip dasar komputer kuantum adalah bahwa sifat kuantum dari partikel dapat digunakan untuk mewakili data dan struktur data, dan bahwa mekanika kuantum dapat digunakan untuk melakukan operasi dengan data ini. Dalam hal ini untuk mengembangkan komputer dengan sistem kuantum diperlukan suatu logika baru yang sesuai dengan prinsip kuantum. Dalam komputer konvensional, informasi disampaikan sebagai bilangan biner, 0 atau 1, yang disebut bit. Sementara itu, komputer kuantum menggunakan qubit (quantum bit) yang dapat berada dalam keadaan 0, 1, atau superposisi 0 dan 1.



Untuk membuat komputer kuantum, kita membutuhkan sejumlah besar qubit yang dapat bekerja bersama-sama secara terkontrol untuk melakukan komputasi. Qubit bisa dibuat dari foton, atom, elektron, molekul atau objek kuantum lainnya, yakni setiap objek yang sifat dualisme partikel dan gelombangnya cukup kentara. Sayangnya, qubit sangat susah untuk dimanipulasi karena keadaan superposisi kuantum dari qubit dengan mudah dihancurkan dengan sedikit gangguan saja. Fenomena terkait hal ini dikenal sebagai decoherence, yang membuat qubit tidak dapat bekerja sebagaimana harusnya. Nah, riset untuk membuat komputer kuantum pada masa sekarang ini banyak difokuskan untuk menghilangkan decoherence tersebut. Komputer kuantum secara nyata dan fisik yang layaknya komputer konvensional memang belum benar-benar hadir di hadapan kita. Tetapi, para fisikawan optimistis, dengan algoritma kuantum yang sudah mapan disertai perkembangan peralatan eksperimen, mudah-mudahan komputer kuantum komersial bisa segera kita nikmati. Faktanya, saat ini bahkan sudah ada perusahaan bernama D-wave yang mulai mengomersialkan desain komputer kuantum dan algoritma kuantum. Selain itu, ada Alibaba, Google, dan Microsoft yang secara independen masuk investasi serta riset ke arah komersialisasi komputer kuantum. Tentunya kita berharap akan ada orang Indonesia pula yang turut berkontribusi dalam bidang ini.

Cara kerja komputasi kuantum

Kegunaan yang paling menjanjikan untuk perangkat komputer kuantum itu adalah untuk melakukan pencarian kuantum dan anjak kuantum. Untuk memahami bagaimana pencarian kuantum bekerja, bayangkan jika Anda mencari nama dan nomor telepon tertentu pada Yellow Pages atau buku telepon dengan cara konvensional. Jika buku telepon tersebut memiliki 10.000 entri, rata-rata Anda perlu melihat sekitar setengah dari jumlah itu, yakni 5.000 entri, sebelum Anda berpotensi menemukan nama dan nomor yang dicari. Algoritma pencarian kuantum hanya perlu menebak 100 kali. Dengan 5.000 tebakan, sebuah komputer kuantum mampu menemukan 25 juta nama pada buku telepon tersebut.

Perbedaan komputasi kuantum dengan computer klasik

Dapat mulai dengan mengamati secuil satuan informasi yang disebut satu bit, yaitu satu sistem fisis yang dapat dinyatakan dalam satu di antara dua keadaan (dua nilai logik) yang berbeda: ya atau tidak, benar atau salah, 0 atau 1. Satu bit informasi dapat diberikan oleh dua keadaan polarisasi cahaya atau dua keadaan elektronik suatu atom. Namun, jika satu atom dipilih untuk merepresentasikan satu bit informasi maka menurut mekanika kuantum di samping kedua keadaan elektronik yang berbeda, atom tersebut dapat pula berada dalam keadaan superposisi (paduan) dua keadaan tersebut. Atom tersebut dapat berada pada keadaan 0 dan 1 secara serentak. Secara umum, satu sistem kuantum dengan dua keadaan atau quantum bit (qubit) dapat dibuat berada dalam suatu keadaan superposisi dari kedua keadaan logiknya. Perhatikan perbandingan berikut. Register konvensional tiga bit dalam satu saat hanya dapat menyimpan satu dari 8 kemungkinan keadaan yang berbeda seperti: 000, 001, 010, 011, 100, 101, 110, dan 111. Sebaliknya, suatu register kuantum tiga qubit dalam satu saat dapat menyimpan 8 kemungkinan keadaan yang berbeda tersebut secara serentak sebagai suatu superposisi kuantum. Jika jumlah qubit terus ditambahkan pada register maka kapasitas penyimpanan keadaan (informasi) dalam register akan meningkat secara eksponensial, yaitu secara serentak 3 qubit dapat menyimpan 8 keadaan berbeda, 4 qubit dapat menyimpan 16 keadaan berbeda, dan seterusnya sehingga secara umum N qubit dapat menyimpan sejumlah 2N keadaan berbeda.

Sekali suatu register disiapkan dalam suatu superposisi dari keadaan-keadaan yang berbeda, operasi-operasi pada semua keadaan itu dapat dilakukan secara bersamaan. Sebagai contoh, jika qubit-qubit tersimpan dalam atom-atom, pulsa laser yang diatur secara tepat dapat mempengaruhi keadaan-keadaan elektronik atom dan mengubah superposisi awal menjadi superposisi lain yang berbeda. Selama perubahan tersebut setiap keadaan dalam superposisi awal terpengaruh sehingga dapat dihasilkan suatu komputasi masif secara paralel dalam satu keping hardware kuantum. Suatu komputer kuantum dalam satu langkah komputasi dapat melakukan operasi matematis pada 2N input berlainan yang tersimpan dalam superposisi koheren N qubit. Untuk melakukan hal yang sama, suatu komputer konvensional harus mengulang operasi sejumlah 2N kali atau harus digunakan 2N prosesor konvensional yang bekerja bersamaan. Komputer kuantum menawarkan peningkatan yang sangat luar biasa dalam penggunaan dua sumber daya komputasi utama, yaitu waktu dan memori.

Kesimpulan
Dapat disimpulkan bahwa sistem pada komputer konvensional (computer digital) sangat berbeda. Untuk komputer konvensional menggunakan bit 0 dan 1. Untuk komputer kuantum menggunakan qubit 0 , 1 dan superposisi 0 dan 1. Kecepatan komputer quantum lebih cepat  dari  pada komputer konvensional (komputer digital) karena melakukan proses secara simultan tidak secara linear seperti komputer konvensional. Saat ini perkembangan teknologi sudah menghasilkan komputer kuantum sampai 7 qubit, tetapi menurut  penelitian dan analisa yang ada, dalam beberapa tahun mendatang teknologi komputer kuantum bisa mencapai 100  qubit.  Kita bisa membayangkan betapa cepatnya komputer masa depan nanti. Semua perhitungan yang biasanya butuh waktu berbulan-bulan, bertahun-tahun, bahkan berabad-abad pada akhirnya bisa dilaksanakan hanya dalam hitungan menit.

Referensi

Sabtu, 14 Maret 2020

Pengantar Komputasi Modern: Makalah Pengantar Komputasi Modern

Berikut ini adalah tugas makalah Pengantar Komputasi Modern dan beberapa soal latihan didalamnya.

Anggota Kelompok:
  1. Eros Smarajaya (52416376)
  2. Rosdiana Saule Palamba (56416684)
  3. Sarah Nur Haibah (56416841)
  4. Tri Kusuma Wardhani (57416430)



Untuk mendownload makalah diatas dapat diklik disini


Kamis, 23 Januari 2020

Pengantar Bisnis Informatika: PPT Rencana Bisnis di Bidang IT

Adapun pembuatan PPT rencana usaha atau bisnis ini ditujukan untuk melengkapi salah satu tugas mata kuliah Pengantar Bisnis Informatika (Softskill) untuk kelas 4IA01. Dimana pada penyusunan PPT usaha atau bisnis ini, kelompok kami mengambil tema Perusahaan Penyedia Jasa Penjualan Perangkat Komputer, dengan nama perusahaan WENGSKY COMP TECH, dan beranggotakan sebagai berikut:
  1. Demak Alfredo (51416797)
  2. Edcha Syaoqi Jazuli (52426246)
  3. Eros Smarajaya Buwono (52416376)
  4. Muhammad Azwar Rasyid (54416746)
  5. Wenggara Galih (57416610)



Berikut link download untuk PPT  Download PPT

Selasa, 24 Desember 2019

Pengantar Bisnis Informatika: Proposal Usaha atau Bisnis dibidang IT

Adapun pembuatan proposal usaha atau bisnis ini ditujukan untuk melengkapi salah satu tugas mata kuliah Pengantar Bisnis Informatika (Softskill) untuk kelas 4IA01. Dimana pada penyusunan proposal usaha atau bisnis ini, kelompok kami mengambil tema Perusahaan Penyedia Jasa Penjualan Perangkat Komputer, dengan nama perusahaan WENGSKY COMP TECH, dan beranggotakan sebagai berikut:
  1. Demak Alfredo (51416797)
  2. Edcha Syaoqi Jazuli (52426246)
  3. Eros Smarajaya Buwono (52416376)
  4. Muhammad Azwar Rasyid (54416746)
  5. Wenggara Galih (57416610)

Selasa, 22 Oktober 2019

PROSEDUR MENDIRIKAN PERUSAHAAN (CV)


Assalamualaikum wr.wb. Pada kesempatan kali ini saya akan membahas serta menjabarkan prosedur seputar CV mulai dari bentuk regulasinya, sumber daya manusianya, struktur organisasinya, hingga aspek-aspek keuangan dan pemasaran terkahir CV. Sebelumnya apa itu CV? CV adalah singkatan dari Commanditaire Vennootschap, yaitu jenis badan usaha persekutuan yang belum memiliki badan hukum. Pendirian CV atau Persekutuan Komanditer adalah menggunakan akta dan harus didaftarkan. Para pemilik modal pada CV atau Persekutuan Komanditer dibedakan menjadi dua jenis, yaitu sekutu aktif dan sekutu pasif.
  • Sekutu Aktif (Komplementer), yaitu sekutu yang menjalankan perusahaan dan memiliki hak melakukan perjanjian dengan pihak ketiga.
  • Sekutu Pasif (Komanditer), yaitu sekutu yang hanya menyerahkan modal dalam persekutuan dan tidak turut campur dalam kepengurusan, maupun kegiatan perusahaan.

BENTUK REGULASI DAN ATURANNYA

Mendirikan CV di Jakarta sebenarnya bukanlah perkara yang sulit. Berbeda dengan pendirian PT yang memerlukan persetujuan Kementerian Hukum dan HAM, pendirian CV relatif lebih mudah. Biaya pendirian CV di Jakarta juga hanya Rp5 jutaan, lebih murah ketimbang biaya pendirian PT. Prosedur pendirian CV diatur pada Pasal 16-35 Kitab Undang-Undang Hukum Perdata (KUHD). Mendirikan CV tidak rumit kalau anda paham prosesnya. Intinya, setiap orang yang hendak mendirikan CV, dibuat dalam Akta Notaris (Otentik), dan didaftarkan di Kepaniteraan Pengadilan Negeri yang berwenang, untuk selanjutnya diumumkan dalam Tambahan Berita Negara R.I.


Adapun tahap-tahap pendirian CV adalah pertama, mempersiapkan ikhtisar isi resmi dari Akta Pendirian CV, yang meliputi:
  1. Nama lengkap, pekerjaan dan tempat tinggal para pendiri;
  2. Penetapan nama CV;
  3. Keterangan mengenai CV itu bersifat umum atau terbatas untuk menjalankan sebuah perusahaan cabang secara khusus (maksud dan tujuan);
  4. Nama sekutu yang berkuasa untuk menandatangani perjanjian atas nama persekutuan;
  5. Saat mulai dan berlakunya CV;
  6. Klausula-klausula  penting lain yang berkaitan dengan pihak ketiga terhadap sekutu pendiri;
  7. Pendaftaran akta pendirian ke PN harus diberi tanggal;
  8. Pembentukan kas (uang) dari CV yang khusus disediakan bagi penagih dari pihak ketiga, yang jika sudah kosong berlakulah tanggung jawab sekutu secara pribadi untuk keseluruhan;
  9. Pengeluaran satu atau beberapa sekutu dari wewenangnya untuk bertindak atas nama persekutuan.
Kedua, mendaftakan akta pendiriannya kepada Panitera Pengadilan Negeri yang berwenang (Pasal 23 KUHD), dan yang didaftarkan hanyalah akta pendirian CV atau ikhtisar resminya saja (Pasal 24 KUHD). CV tersebut didaftarkan pada Pengadilan Negeri di tempat kedudukan/wilayah hukum CV, dengan membawa kelengkapan berupa Surat Keterangan Domisili Perusahaan (SKDP) dan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) atas nama CV yang bersangkutan.

Ketiga, para pendiri CV diwajibkan untuk mengumumkan ikhtisar resmi akta pendiriannya dalam Tambahan Berita Negara R.I. (Pasal 28 KUHD).


SUMBER DAYA MANUSIANYA
Dalam sebuah CV, SDM dalam organisasi sangatlah penting. Dimana SDM sangat dibutuhkan dalam suatu organisasi untuk sebuah kemajuan organisasi tersebut. Sumber daya manusia dalam suatu organisasi merupakan penentu yang sangat penting bagi keefektifan berjalannya kegiatan di dalam organisasi. Keberhasilan dan kinerja seseorang dalam suatu bidang pekerjaan banyak ditentukan oleh tingkat kompetensi, profesionalisme dan juga komitmennya terhadap bidang pekerjaan yang ditekuninya. Sebuah organisasi dituntut untuk mampu meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang ada. Kualitas sumber daya manusia banyak ditentukan oleh sejauh mana sistem yang ada di organisasi atau perusahaan mampu menunjang dan memuaskan keinginan baik dari pegawai maupun dari organisasi atau perusahaan. Oleh karena itu,organisasi dan perusahaan dituntut memiliki komitmen saling mendukung tercapainya baik tujuan organisasi maupun tujuan pribadi.


STRUKTUR ORGANISASINYA
Struktur organisasi adalah suatu hubungan antara komponen-komponen yang ada pada organisasi yang saling bekerja sama menjalankan tugas dan wewenangnya masing-masing agar mencapai tujuan bersama. Menurut Keith Davis ada 6 bagan bentuk struktur organisasi diantarnya :
  1. Bentuk vertikal
  2. Bentuk mendatar / horizontal
  3. Bentuk lingkaran / circular
  4. Bentuk setengah lingkaran / semi circular
  5. Bentuk elliptical
  6. Bentuk piramida terbalik (invented pyramid)

Di bawah ini merupakan contoh struktur organisasi dari CV :














Dalam pekerjaan adalah suatu pernyataan tertulis tentang apa yang senyatanya dilakukan oleh pemegang jabatan, bagaimana melakukannya, dan dalam konidi seperti apa jabatan tersebut dilaksanakan. Berikut penjelasannya :


  • Direktur; sebagai pemimpin perusahaan yang menerbitkan kebijakan-kebijakan maupun memilih, menetapkan, mengawasi tugas dari karyawan lainnya. Serta mengatur anggaran tahunan perusahaan.
  • Staff Administrasi; melakukan rekap data, menjawab telfon masuk yang berhubungan dengan klien, melakukan pembuatan surat untuk keperluan kantor, serta melakukan penjadwalan.
  • Project Manager; pengawasan dan follow up terhadap pengerjaan dari orderan yang sedang berlangsung, serta mengontrol dan mengatur oprasional proyek dan menjaga agar semuanya berjalan normal.
  • Designer; membuat desain dan mengaplikasikan desain yang diminta oleh konsumen kedalam produk yang akan diproduksi nantinya. Serta melakukan pendesainan katalog dan tampilan dari dokumentasi produk yang telah dihasilkan.
  • Helper; bertanggung jawab untuk melakukan pengantaran dan pengambilan barang serta melakukan pekerjaan lain ketika dibutuhkan oleh bagian lainnya seperti, melakukan pembuatan invoice, sampai dengan melakukan peninjauan sampel barang ke lapangan.

ASPEK PEMASARANNYA
Aspek pemasaran adalah faktor penting yang dijadikan sebagai kunci dari keberhasilan perusahaan khususnya dalam memetakan pasar. Aspek pemasaran dalam pengelolaan usaha sama halnya dengan aspek pemasaran dalam studi kelayakan bisnis yang dirancang dan diperhatikan sebelum kita memulai usaha. Analisis aspek pemasaran dilakukan untuk melihat dan menganalisis kebutuhan pasar agar strategi pemasaran yang akan dirancang sesuai dengan kondisi yang sebenernarnya. Berikut merupakaan aspek pemasaran perusahaan :
  1. Spesifikasi Produk
  2. Segmentasi Pasar
  3. Analisa dan Peramalan Permintaan
  4. Analisa Pesaing
  5. Penentuan Harga Jual
  6. Promosi
  7. Negosiasi
  8. Distribusi

ASPEK KEUANGANNYA
Investasi yang dilakukan dalam berbagai bidang bisnis (usaha), sudah tentu memerlukan sejumlah modal (uang), disamping keahlian lainnya. Modal yang digunakan untuk membiayai suatu bisnis, mulai dari biaya pra-investasi, biaya investasi dalam aktiva tetap, hingga modal kerja. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa aspek keuangan merupakan aspek yang digunakan untuk menilai keuangan perusahaan secara keseluruhan. Aspek ini sama pentingnya dengan aspek lainnya, bahkan ada beberapa perusahaan menganggap justru aspek inilah yang paling utama untuk dianalisis karena dari aspek ini tergambar jelas hal-hal yang berkatian dengan keuntungan perusahaan, sehingga merupakan salah satu aspek yang sangat penting untuk diteliti kelayakannya.

Secara keseluruhan penilaian dalam aspek keuangan meliputi hal-hal seperti:
  1. Sumber-sumber dana yang akan diperoleh.
  2. Kebutuhan biaya investasi.
  3. Estimasi pendapatan dan biaya investasi selama beberapa periode termasuk jenis-jenis dan jumlah biaya yang dikeluarkan selama umur investasi.
  4. Proyeksi neraca dan laporan laba/rugi untuk beberapa periode  kedepan.
  5. Kriteria penilaian investasi.
  6. Rasio keuangan yang digunakan untuk menilai kemampuan perusahaan.

Sumber dan Referensi :


Kamis, 26 September 2019

Profil Perusahaan "DANA"

Assalamualaikum wr. Wb. Haii.. pada kesempatan kali ini saya akan membahas serta mengulik tentang sebuah profil perusahaan yang sedang hitz dan berkembang pada era sekarang ini, yaitu DANA. Mungkin kalian semua sudah tidak asing lagi atau bahkan sudah sering menggunakan DANA. Bagi yang belum tahu, apa sih DANA itu?

DANA (Dompet Digital Indonesia) merupakan sebuah startup yang dirilis pada tanggal 5 Desember 2018 yang secara resmi diperkenalkan sebagai salah satu layanan pembayaran digital di Indonesia. Dengan berbasis open-platform, DANA diharapkan mampu menjadi solusi bagi kegiatan transaksi digital non-tunai, baik secara online maupun offline.

DANA  berkecimpung di dalam industry fintech (dompet digital), dimana Founder sekaligus CEO DANA yaitu Vincent Iswara. DANA juga dikembangkan oleh perusahaan rintisan (startup) yang berbadan hukum Indonesia yang dikembangkan oleh para programer muda Indonesia. Investor utama dari Dana adalah PT Elang Sejahtera Mandiri dengan porsi kepemilikan mencapai 99 persen.

Elang Sejahtera Mandiri merupakan akan usaha dari PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (EMTEK). EMTEK memiliki kerjasama dengan Ant Financial, pemilik Alipay. Dengan kerja sama antara Emtek dan Ant Financial, DANA mendapatkan dukungan teknologi dari Ant Financial. Teknologi Alipay sudah diakui keamanan dan kehandalannya di dunia transaksi digital.

DANA termasuk perusahaan besar dimana sejak dirilis tahun lalu hingga sekarang pengguna dana menurut perusahaannya yaitu PT Espay Debit Indonesia Koe mengaku perkembangan bisnisnya cukup baik hingga tembus 15 juta pengguna dengan transaksi per harinya bisa mencapai 1,5 juta transaksi. DANA atau Dompet Digital Indonesia merupakan layanan pembayaran digital berbasis aplikasi, yang mana aplikasinya telah tersedia untuk platform Android melalui Google Play Store maupun platform iOS melalui App Store.


DANA dapat digunakan untuk pembayaran e-commerce Bukalapak, pembelian tiket Tix.id, serta transfer pulsa dan saldo digital DANA lewat BBM. Untuk pengisian saldonya sendiri, pengguna dapat melakukan top-up melalui bank yang bermitra dengan DANA dan outlet Alfamart. Dalam beberapa waktu ke depan, DANA menargetkan untuk menggaet empat puluh mitra yang mengintegrasikan DANA sebagai bagian layanan payment mereka.

DANA telah mendapatkan izin dari Bank Indonesia dan telah memenuhi ketentuan-ketentuan yang disyaratkan oleh BI sebagai lembaga teknologi finansial di Indonesia. DANA hanya bekerja sama dengan bank-bank nasional, di antaranya Bank Mandiri, BCA, BRI, CIMB NIAGA, BNI, Panin Bank, Bank Permata, BTN dan Bank Sinar Mas. Dompet digital DANA tidak menyimpan uang siapapun kecuali uang yang diletakkan di rekening penampungan (Escrow Account) untuk dana balance pengguna.

Sistem DANA dikembangkan sebagai dompet yang hanya menyimpan jumlah dana terbatas sesuai dengan regulasi Bank Indonesia dan standard keamanan. DANA juga memiliki Data Center (DC) dan Data Recovery Center (DRC) di Indonesia, yang merupakan salah satu DC dan DRC tercanggih dan mumpuni dalam menangani skalabilitas transaksi yang tinggi. Dengan teknologi yang tinggi yang dimiliki, DANA mampu melakukan risk management yang canggih untuk melindungi pengguna.

Selain meningkatkan inklusi keuangan itu, kehadiran DANA di Indonesia karena melihat berbagai faktor, antara lain:
1.      Transaksi tunai terbukti tidak efisien. Pemerintah harus mengeluarkan uang lebih dari Rp 2 triliun per tahun untuk menyediakan uang tunai bagi masyarakat. Risiko menggunakan uang tunai juga lebih besar dan tidak praktis, terutama di dunia digital seperti saat ini.
2.      Saat ini inovasi teknologi digital turut mengubah perilaku masyarakat, terutama generasi produktif. Sebagian besar aktivitas masyarakat saat ini mengandalkan teknologi yang lebih mudah dan praktis, termasuk melakukan transaksi keuangan. Meski begitu, masih ada masyarakat yang ragu menggunakan teknologi finansial karena khawatir akan keamanannya.
3.      Pertumbuhan sektor baru, seperti e-commerce dan perdagangan digital membutuhkan dukungan untuk mengoptimalkan kelancaran dan keamanan transaksi bagi konsumen. Solusi pembayaran yang mendukung transaksi digital saat ini masih terbatas dan belum fleksibel, serta sering kali memiliki celah kerentanan keamanan.
4.      DANA ingin mendukung komitmen pemerintah untuk menjadikan ekonomi digital sebagai tumpuan utama ekonomi nasional mulai 2020 dan menjadikan Indonesia sebagai kekuatan utama digital Asia 2030